KEGIATAN DONOR DARAH DESA TEMPUREJO

PUNGKY RATNASARI 03 September 2018 11:09:44 WIB

             Senin, 3 September 2018 Desa Tempurejo Kecamatan Tempursari Kabupaten Lumajang mengadakan kegiatan donor darah rutin yang dilakasnakan di Balai Desa Tempurejo mulai pukul 09.00 WIB, bekerja sama dengan PMI Kabupaten Lumajang dibantu oleh Bidan Desa dan kader Posyandu desa Tempurejo. Lebih dari 30 orang warga Desa Tempurejo mendonorkan darahnya. Ikut serta juga didalamnya ada Bapak Kepala Desa Tempurejo beserta perangkat desa Tempurejo. Pemerintah Desa mengajak dan menghimbau kepada seluruh lapisan masyarakat untuk selalu berpartisipasi dalam kegiatan tersebut karena begitu banyak manfaatnya.

             Menurut petugas dari PMI Kabupaten Lumajang, hal yang perlu diperhatikan saat mendonor adalah kondisi kesehatan yang fit dengan berat badan minimal 45 kg dan usia sekitar 17 hingga 60 tahun. Sebelum seseorang melakukan donor, petugas dari PMI akan mengecek terlebih dahulu apakah si pendonor kondisinya fit, sehingga layak untuk mendonorkan darahnya atau tidak.

             Kegiatan donor darah adalah kegiatan sosial kemanusiaan yang sangat mulia. Setetes darah dapat menjadi sangat berarti bagi hidup seseorang. Donor darah juga dapat memberikan manfaat kesehatan bagi pendonornya. Menurut salah satu petugas PMI, setidaknya ada 5 (lima) manfaat donor darah bagi pendonor, yaitu (1) menjaga kesehatan jantung; (2) meningkatkan produksi sel darah merah; (3) membantu penurunan berat sel tubuh; (4) mendapatkan kesehatan psikologis; (5) mendeteksi penyakit secara dini.

             “Anggapan bahwa mendonorkan darah bisa membuat kita menjadi lemas adalah salah. Saat kita mendonorkan darah, maka tubuh akan bereaksi langsung dengan membuat pengganti darah tersebut. Jadi kita tidak akan mengalami kekurangan darah”, ungkap Ibu Tanty Puspita sebagai Bidan Desa Tempurejo.

 

Komentar atas KEGIATAN DONOR DARAH DESA TEMPUREJO

Formulir Penulisan Komentar

Nama
Alamat e-mail
Komentar
 

Layanan Mandiri


Silakan datang / hubungi perangkat Desa untuk mendapatkan kode PIN Anda.

Masukkan NIK dan PIN!

Komentar Terkini

Media Sosial

FacebookTwitterGoogle PlussYoutubeInstagram

Statistik Kunjungan

Hari ini
Kemarin
Jumlah pengunjung

Lokasi Tempurejo

tampilkan dalam peta lebih besar